Selasa, 06 Februari 2018


Media 2D dan 3D
adalah salah satu media tradisional yang terbuat dari beberapa kertas. Media ini dapat digunakan untuk membantu seorang pendidik untuk menjelaskan materi pendidikan terutama rukun haji.
1.       Bahan
a.       Kertas karton
b.      Double tip
c.       jangka
d.      Kertas warna
e.      Lem
f.        Gunting
g.       Pensil
2.       .Cara membuat

a.       Carilah gambar yang sesuai dengan pembahasan materi yang akan di sampaikan
b.      Potonglah gambar yang sudah di siapkan sesuai dengan ukuran kertas yang di gunakan
c.       Siapkan kertas karton putih sebagai alat atau dasar untuk menempelkan gambar yang telah disiapkan
d.      Tulislah apa saja rukun haji yang sudah kalian pelajari
e.      Setelah semua bahan telah di siapkan tempelkan kertas yang sudah di potong tadi sesuai dengan tulisan yanng sudah ditulis di sampingnya
3.       Cara penggunaan
a.       Tempelkan media yang telah dibuat tadi pada papan tulis atau di pegang oleh pendidik
b.      Pastikan semua siswa fokus kepada media pembelajaran
c.       Guru menunjuk salah satu gambar yang tertempel pada katon yang telah dibentuk
d.      Guru menanyakan kepada siswa gambar apa yang dilihat pada gambar yang tertempel tersebut
e.      Kemudian dengan begitu seorang pendidik juga mengajarkan pada anak didik bagaimana cara mengamati dan berfikir kritis
f.        Setelah siswa melihat gambar, siswa akan mencoba menjawab sesuai dengan perspektif mereka masing –masing
g.       Setelah beberapa jawaban yang dilontarkan siswa dengan berbagai jawaban mereka masing -masing maka pendidik memberikan klarifikasi jawaban yang tepat dengan cara menarik tali yang disediakan untuk membuka jawaban yang terutup oleh gambar dan lakukan hal yang sama pada materi selanjutnya
4.       Keunggulan
Dengan adanya gambar akan membantu siswa dalam memahami dan mengingatnya, Memberikan kesan yang tidak membosankan karena diselingi adanya gambar tidak hanya tulisan semata, Menyingkat waktu karena dengan hanya melihat gambar anak sudah memahami apa yang akan di ajarkan dan Tidak perlu menjelaskan panjang lebar materi yang di jelaskan karena telah di bantu oleh adanya gambar
5.       Kelemahan
Tidak semua materi yang akan di jelaskan dapat di gambarkan , Sulit mencari gambar yang bisa sesuai dengan materi yang akan di ajarkan dan terkadang sulit untuk mengarahkan anak langsung berfikir sesuai dengan harapan guru.


Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © Hendy Prabowo - Devil Survivor 2 - Powered by Blogger - Designed by Hendy Prabowo -